WASPADA... Jangan asal klik link pesan WA/SMS, Kejadian duit 100juta tabungan BRI ludes

Pengingat buat siapa saja untuk berhati-hati dan waspada jangan sembarangan klik link dari pesan WA ataupun SMS dll.

Kejadian yang menimpa keluarga Suparman Ibnu Faza Izza. Nyaris 100 juta yang hilang.

***

Innalillahi.... 
Uang rekening istri di Maling 
Gak ngapa2 ada notifikasi uang keluar. 

Kronologi ada WA Paketan JN* karena sering olshop dan dapat link untuk cek barang sampai mana pesanannya, kayak tracking. Maka diklik lah. Hanya klik tanpa masukkan data pribadi atau username atau pasword atau email. 

Habis itu ada SMS OTP Bank BRI dan itupun tidak dikasih tahu ke siapapun, mulai panik waduh. Lah selang beberapa menit ada notifikasi SMS uang kluar berkali-kali. 
Lalu ku blokir Telpon BRI. Kok mudah banget seolah-olah ya, pdhal semua data rahasia di kami. 

Semoga Pencurinya dapat Hidayah, Meski banyak yang keambil tapi disyukuri Untung masih disisakan Allah meski sedikit (pingin marah) sama siapa. Waspada hacker mengintai dan makin canggih hebat mainnya, pointnya jangan asal klik link yang dikasih orang yg gak dikenal. 

Positif thinking nanti dapat ganti Allah lebih.  Aamiin. 
Maaf dipost buat pengingat n afirmasi positif.

(Suparman Ibnu Faza Izza)

*source: fb

Posting Komentar

0 Komentar